Ceria Bersama Anak Yatim Dhuafa
Libur sekolah merupakan waktunya anak-anak pergi berwisata bersama keluarga, untuk family time dan melepas kepenatan.
Namun, tak semua anak memiliki keberuntungan untuk melakukan hal tersebut. Faktanya, menurut data KEMENSOS tahun 2022 jumlah anak yatim di Indonesia mencapai 4.043.622. Sebagian dari mereka belum pernah merasakan bahagianya berlibur, sebagaimana yang diutarakan Sakti, anak yatim yang ditemui tim YBM BRILiaN di kediamannya – Kebayoran, Jakarta Selatan
“gapernah liburan, pernahnya liburan dari Sekolah itu tahun lalu kak” Ujarnya.
Di momentum Hari Anak Sedunia ini, YBM BRILiaN menginisiasi program liburan bareng anak yatim dhuafa. Program ini nantinya akan dihadiri oleh 50 adik-adik yatim dhuafa dari Yayasan Daarul Rahman. Liburan ini akan diadakan di Dufan, selain bermain wahana, anak-anak juga akan diajak bermain games untuk mengasah kepercayaan diri.
Momen seperti ini mungkin hanya bisa mereka rasakan sekali seumur hidup Sob. Jadi, yuk ambil peran untuk menciptakan moment tersebut, rasanya ini juga masih sejalan sama hadits berikut:
“Orang yang memelihara anak yatim di kalangan umat muslim, memberikannya makan dan minum, pasti Allah akan masukkan ke dalam surga, kecuali ia melakukan dosa yang tidak bisa diampuni.” (HR Tirmidzi dari Ibnu Abbas).
Mari Sob menjadi bahagia dan saling membahagiakan dengan sedekah Program Liburan Anak Yatim Dhuafa!!
Tanggal | Donatur | Nominal |
---|---|---|
Total Donasi Online | Rp 0 | |
Total Donasi Offline | Rp 0 | |
Total | Rp 0 |
Belum ada kabar baik pada campaign ini